Penulis : Aditya Pratama
|
Editor : Aditya Pratama

Kamu pasti sudah mengetahui bahwa TikTok merupakan salah satu aplikasi yang bisa membantu penggunanya untuk menghasilkan uang. Akan tetapi, beberapa diantaranya kadang-kadang masih bingung atau bahkan tidak tahu bagaimana cara mengecek penghasilan TikTok.

Secara umum, terdapat dua pekerjaan yang bisa mendatangkan uang di TikTok yaitu seller (penjual) dan kreator. Seller menjual produk miliknya sendiri melalui live, keranjang kuning, dan iklan. Sementara itu, kreator membantu untuk seller untuk menjual barangnya kemudian mendapatkan komisi.

Untuk pekerjaan lain juga ada, seperti influencer, jual akun, iklan, dan lain-lain. Akan tetapi, yang dananya terakumulasi dan masuk di aplikasi TikTok adalah kreator dan seller. Jadi, jika kamu sedang menjalani salah satu dari pekerjaan tersebut, wajib untuk bisa mengecek penghasilan sendiri.

Cara Mengecek Penghasilan TikTok

Saat sudah berhasil menjual suatu produk, kamu pasti merasa sangat senang dan ingin tahu berapa penghasilan yang diterima. Jangan khawatir, menjadi pemula di TikTok memang sering membingungkan, namun untuk mengecek pendapatan bisa menggunakan beberapa cara di bawah ini.

1. TikTok Creator Fund

Bagi kamu yang menjadi kreator TikTok, pilihan pertama untuk mengecek besar pendapatan adalah dengan TikTok Creator Fund. Menu ini terdapat di aplikasi TikTok dan bisa membantu kamu untuk menunjukkan nominal pendapatan secara langsung dengan mengikuti langkah-langkah berikut.

  • Unduh dan install aplikasi TikTok
  • Login menggunakan akun yang sudah terdaftar di TikTok Creator Fund
  • Pilih menu “Profil” yang terletak di sebelah kanan bawah layar
  • Klik “garis tiga” yang terlihat di bagian sudut kiri atas layar
  • Pilih menu “Creator Tools
  • Klik “Creator Fund
  • Lihat penghasilan

Informasi tentang penghasilan kamu akan muncul di halaman TikTok Creator Fund selama akun tersebut sudah memenuhi beberapa syarat yang diajukan. Misalnya, minimal usia 18 tahun, jumlah tayangan suatu konten, jumlah followers, serta keaslian video yang sudah dibuat.

Follow Berita Mapbussidterbaru di Google News

Ikuti terus berita terhangat dari Mapbussidterbaru.com via Whatsapp

2. TikTok Money Calculator

Pengecekan jumlah pendapatan dari TikTok juga bisa dilakukan melalui situs atau website tertentu. Cara ini tergolong lebih praktis setelah TikTok Creator Fund, karena bisa diakses melalui perangkat apapun tanpa mengunduh aplikasinya. Cukup mengunjungi website dengan cara seperti berikut.

  • Buka aplikasi peramban (browser) di perangkat elektronik kamu
  • Kunjungi situs https://influencermarketinghub.con/tiktok-money-calculator/
  • Pada halaman utama situs, masukkan nama akun TikTok kamu di kolom yang sudah tersedia
  • Pilih menu “Calculate Earning
  • Penghasilan akan terlihat

Sebagai catatan, situs influencer marketing hub akan menunjukkan jumlah penghasilan dalam kurs dolar Amerika. Artinya, kamu harus mengecek nilai tukar dollar terhadap rupiah jika ingin mengetahui besaran uang kamu. Caranya mudah, cukup masukkan kata kunci “dollar ke rupiah” di Google.

Jangan lupa bahwa nilai tukar uang cenderung selalu berubah-ubah mengikuti inflasi. Jadi, saat kamu mengecek dan besaran nilai tukarnya sekitar Rp15.300, namun jika mengecek beberapa saat kemudian bisa berubah jadi Rp15.000. Jadi, jangan bingung jika konversinya berubah-ubah.

3. TikTok Shop Untuk Seller

Nah, untuk para penjual bisa mengecek pendapatan mereka melalui TikTok Shop. Hal ini sangat penting bagi penjual karena berhubungan dengan hasil penjualan yang berhasil dilakukan sekaligus menjadi pemasukan usaha. Cara mengecek penghasilan TikTok khusus seller di aplikasi yaitu:

  • Buka aplikasi TikTok
  • Masuk menggunakan akun TikTok Shop yang sudah didaftarkan
  • Di halaman TikTok Seller, pilih menu “Keuangan
  • Cek jumlah penghasilan dari penjualan produk

Cara pengecekan ini paling umum dilakukan oleh para pemilik bisnis. Alasannya adalah praktis karena sudah tersedia dalam aplikasi TikTok itu sendiri. Jadi, kamu tidak perlu repot untuk mengunduh aplikasi lain atau membuka situs tertentu yang bisa saja menyita waktu.

Cukup dengan membuka bagian keuangan di TikTok Seller, maka jumlah penjualan produk yang sudah berhasil dilakukan akan muncul lengkap dengan totalnya. Dengan begitu, kamu bisa memikirkan strategi selanjutnya untuk mempertahankan atau meningkatkan jumlah penjualan di masa mendatang.

4. Website TikTok Shop Seller Center

Dalam beberapa kasus, pengecekan jumlah pendapatan menjadi error di aplikasi TikTok. Hal ini dapat disebabkan oleh beberapa hal, termasuk akses yang tinggi, sedang dalam peningkatan versi, sinyal, dan lain sebagainya. Oleh karena itu, mengecek pemasukan seller bisa dilakukan di website seperti:

  • Kunjungi laman TikTok Shop Seller Center
  • Login menggunakan akun TikTok Shop
  • Buka halaman utama atau “Dashboard” untuk penjual
  • Pilih menu “Keuangan
  • Klik opsi “Tagihan
  • Lihat jumlah penghasilan

Menggunakan TikTok Shop Seller Center juga akan membantu para penjual yang sedang tidak bisa mendapatkan akses di aplikasi. Website ini bisa diakses setiap saat dengan gratis. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan perangkat elektronik apapun selama memiliki browser dan akses internet.

5. Exolyt Money Calculator

Cara mengecek penghasilan TikTok lainnya adalah dengan situs Exolyt Money Calculator. Situs ini akan membantu para kreator untuk menghitung jumlah penghasilan yang didapatkan dari TikTok, terutama komisi dari penjualan. Adapun cara menggunakan Exolyt Money Calculator diantaranya:

  • Kunjungi situs Exolyt Money Calculator
  • Login dengan menggunakan akun TikTok yang ingin kamu cek penghasilannya
  • Pilih menu “Calculate Earning”
  • Lihat besar penghasilan
  • Selesai

Website Exolyt Money Calculator tidak hanya bisa digunakan untuk mengetahui jumlah pendapatan. Akan tetapi, juga bisa memantau perkembangan dari akun kamu, seperti engagement, banyaknya komentar yang diterima, hingga jumlah konten yang sudah berhasil diunggah.

Jadi, situs ini tergolong multifungsi sehingga pengguna bisa mendapatkan banyak informasi dengan mengaksesnya. Jangan khawatir, Exolyt Money Calculator bisa diakses secara gratis tanpa bayaran apapun dan dapat dibuka menggunakan perangkat elektronik baik laptop, smartphone, atau komputer.

6. Likigram

Kreator yang ingin mencari situs lain untuk menunjukkan jumlah penghasilannya di TikTok bisa menggunakan Likigram. Situs memiliki fungsi yang secara umum sama dengan situs lainnya dengan akses yang gratis. Langkah-langkah untuk menggunakan Likigram bagi kreator adalah:

  • Kunjungi laman laman https://likigram.com/tiktok-money-calculator/ pada browser perangkat kamu
  • Masukkan username TikTok serta passwordnya
  • Klik ikon “Pencarian
  • Hasil pendapatan akan ditampilkan

Jangan merasa bingung jika halaman situs ini memperlihatkan jumlah penghasilan dalam mata uang dollar. Kamu bisa menghitung konversinya sendiri jika ingin mengetahui besaran uang dalam bentuk rupiah. Konversi juga bisa dilakukan secara online dengan cepat bahkan gratis.

7. Feed Pixel

Cara terakhir yang bisa kamu pilih untuk mengetahui besarnya penghasilan dari akun TikTok yaitu Feed Pixel. Situs ini memungkinkan pengunjungnya untuk melihat statistik akun termasuk jumlah pendapatannya. Berikut ini terdapat cara untuk menggunakan Feed Pixel bagi kreator TikTok.

  • Buka situs resmi feedpixel.com
  • Masukkan akun TikTok yang penghasilannya ingin diketahui
  • Klik untuk memberi centang pada kata “I’m not a robot
  • Pilih “Calculate
  • Lihat hasil pencarian yang muncul sekitar 3-5 detik

Mencari uang melalui aplikasi TikTok berhasil dilakukan banyak orang. Bagi para kreator dan seller, aplikasi video ini sangat membantu untuk mendapatkan pundi-pundi rupiah yang banyak. Nah, kemudian kamu bisa mengikuti cara mengecek penghasilan TikTok untuk mengetahui jumlahnya.