|
Editor : Aditya Pratama

Berapa 1 Qiroth?

Ada perbedaan antara qiroth dosa memelihara anjing dengan qiroth pahala mensholatkan jenazah. Namun ringkasnya, 1 qiroth adalah 1/60 atau 1,67 persen, atau 0,0167 (dibulatkan) (sudus ‘usyur) dari sebuah satuan.

Inilah makna qiroth yang dikenal oleh masyarakat Arab, karena qiroth adalah takaran lumrah mereka pakai sehari-hari.

Imam Ibnul Qayyim rahimahullah menjelaskan:

” ويكون صِغَرُ هذا القيراط وكِبَرُه بحسب قلّة عمله وكثرته، فإذا كانت له أربعة وعشرون ألف حسنة مثلا، نقص منها كلّ يوم ألفا حسنة وعلى هذا الحساب، والله أعلم بمراد رسوله صلّى الله عليه وسلّم، وهذا مبلغ الجهد في فهم هذا الحديث “اهـ.

“Besar kecilnya qiroth ini sesuai banyak sedikitnya amal. Jika pahala amalnya misal 24.000, maka setiap hari akan berkurang 2 ribu pahala. Demikianlah hitungan pada jumlah yang lain. Dan Allah yang lebih tahu apa yang dimaksud oleh Rasul-Nya Shallallahu ‘alaihi wasallam. Kesimpulan ini adalah puncak kemampuan kami dalam memahami maksud hadits tersebut.” (Badaa’i Al Fawaid 2/256)

Follow Berita Mapbussidterbaru di Google News

Ikuti terus berita terhangat dari Mapbussidterbaru.com via Whatsapp

Bisa dibayangkan betapa ruginya. Setiap hari sedemikian banyak pahala gugur. Di saat satu pahala, memperjuangkannya tidaklah mudah.

Butuh tenaga, pikiran, capek, waktu, kadang harta, kadang jiwa, dan yang paling susah adalah ikhlas, kemudian gugur begitu saja hanya gara-gara anjing.

Satu pahala sangat berarti, memberatkan timbangan amal kebaikan di hari kiamat kelak. Jika timpang sedikit saja dengan berat amalan dosa, taruhannya surga atau neraka.

Semoga ini dapat menjadi bahan renungan.