Cara Daftar Gofood agar Langsung Diterima
Jika sudah menyiapkan berkas dan syarat yang dibutuhkan, langkah selanjutnya adalah cara daftar Gofood usaha rumahan atau perusahaan. Untuk menghindari kemungkinan ditolak, kamu bisa mengikuti langkah langkahnya berikut ini.
1. Langkah Registrasi
Langkah awal untuk mendaftar Gofood adalah registrasi, prosesnya bisa dilakukan dengan aplikasi Gobiz milik Gojek. Aplikasi tersebut bisa kamu temukan di Play Store atau App Store, aplikasinya juga tidak dipungut biaya atau gratis dalam pemakaiannya.
Di tahap registrasi, mitra Gofood akan diminta melengkapi syarat daftar Gofood dengan melampirkan data diri maupun dokumen pendukung. Apabila nanti ada kekeliruan dalam dokumen atau data badan usaha, pihak Gojek Gofood akan memintamu melengkapinya.
- Unduh aplikasi Gobiz terlebih dahulu, setelah itu pasang di perangkat yang kamu gunakan.
- Buka aplikasi Gobiz dan klik opsi Daftar Gobiz.
- Pilih jenis pendaftaran sesuai dengan usaha yang kamu lakukan, ada pilihan usaha milik pribadi, usaha milik perusahaan, atau tambah outlet kalau kamu pemilik usaha dan sedang ingin menambahkan outlet baru.
- Masuk ke halaman isi data pemilik dan lengkapi data yang diperlukan, pastikan semua data benar dan masih aktif digunakan.
- Jika sudah selesai, silahkan pilih kirim data pemilik untuk melanjutkan.
- Nantinya kamu akan mendapatkan kode OTP verifikasi lewat SMS, silahkan konfirmasi OTP SMS yang masuk.
- Isi dan kirimkan data usaha lanjutan, setelah semua selesai, kamu bisa centang opsi Verifikasi Data Usaha Saya.
- Akan muncul pop up yang menampilkan konfirmasi, pastikan data milikmu sudah sesuai sebelum mengirimkannya.
Nomor HP yang kamu masukkan dalam proses registrasi harus aktif karena akan digunakan untuk menerima pesan pendaftaran. Tidak ada biaya daftar Gofood yang harus kamu bayar dalam tahapan ini,
2. Verifikasi Data Usaha
Jika kamu sudah menyelesaikan pendaftaran lewat aplikasi Gobiz, langkah selanjutnya adalah menunggu verifikasi data usaha, biasanya berlangsung tidak lebih dari 2 hari kerja. Apabila Gojek Gofood menyetujui usahamu, kamu akan mendapatkan notifikasi via aplikasi Gobiz atau email.
Ketika outet milikmu sudah disetujui, kamu akan melanjutka ke tahapan selanjutnya, yakni melanjutkan proses aktivasi. Aplikasi Gobiz akan langsung mengarahkanmu untuk melengkapi berbagai data diri tambahan yang diperlukan untuk menyelesaikan tahapan ini.
Follow Berita Mapbussidterbaru di Google News
Ikuti terus berita terhangat dari Mapbussidterbaru.com via WhatsappTapi bagaimana jika pengajuan outlet milikmu ditolak? Kamu tidak perlu melakukan cara daftar Gofood lagi, tapi hanya melengkapi atau menambahkan data yang benar sesuai kebijakan Gofood. Untuk melakukan perbaikan verifikasi, kamu bisa ikuti langkah mudah berikut ini:
- Pilih menu Perbaiki Data Usaha, kemudian lihat alasan kenapa outlet yang kamu ajukan di tolak.
- Segera perbaiki data diri atau penuhi syarat yang belum kamu unggah, kamu akan diberi batas waktu 14 hari dengan perbaikan maksimal 3 kali. Jika dalam jangka waktu tersebut tak ada perbaikan, maka informasi data outlet yang kamu masukkan sebelumnya akan dihapus.
3. Melakukan Aktivasi Layanan pada Gobiz
Langkah terakhir dalam cara daftar Gofood 2023 adalah melakukan aktivasi layanan untuk Gobiz. Aktivasi layanan hanya bisa kamu lakukan jika data yang kamu unggah sebelumnya berhasil di verifikasi oleh pihak Gojek Gofood. Proses aktivasinya berbeda, disesuaikan dengan pilihan layanannya.
Misalnya untuk layanan Gopay, proses aktivasi berlangsung maksimal 7 hari kerja, sedangkan untuk layanan Gokasir hanya perlu menunggu aktivasi 1 hari kerja. Berbeda dengan layanan Gofood, nantinya kamu perlu proses aktvasi dan verifikasi selama 2 hari kerja setelah melengkapi data yang diperlukan.
Ketika kamu sudah menyelesaikan layanan aktivasi yang Gobiz minta, maka status outlet milikmu akan berubah menjadi Sudah Aktif. Ketika sudah aktif, maka kamu bisa langsung menjalankan aplikasi Gobiz untuk mengelola dan menjalankan usaha.